Dalam sejarah komputer zaman dahulu, komputer dibuat dengan ukuran yang sangat besar, bahkan ukuranya ada yang sampai memenuhi ruangan. Namun, semakin berkembangnya teknologi sekarang ini, ternyata terdapat komputer yang termungil sedunia yaitu dengan ukuran setara dengan kacang polong. Coba anda bayangkan bagaimana komputer mungil itu bekerja, mungkin dibenak pikiran anda pasti sangat mustahil komputer dengan ukuran setara dengan kacang polong itu dapat bekerja.
Namun, komputer termungil itu nyata adanya dan dapat bekrja seperti PC pada umunya. Komputer itu bernama Michigan Micro Mote. komputer tersebut memiliki sebuah volume dengan ukuran sekitar 1 milimeter kubik. Jadi pantas saja komputer ini menjadi komputer termungil sedunia.
Sumber tenaga komputer termungil ini adalah cahaya. Namun anda tidak perlu mebawanya ke luar untuk mendapatkan cahaya yang lebih, karena komputer ini tidak memerlukan tenaga yang besar. Cukup dengan menggunakan cahaya dalam ruangan, komputer ini bisa dapat digunakan.
Kinerja dari komputer mungil ini sangat sederhana dan simple yaitu dengan cahaya, lalu menjadi energi dan selanjutnya energi itu dipakai untuk memproses data dan teruskan oleh layar monitor dengan perantara radio tinggi. Maka komputer mungil ini sangat cocok digunakan oleh para ahli kesehatan dan industri minyak.
Komputer ini menggunakan prosesor phoenix. Yang mana prosesor jenis ini tidak membutuhkan tenaga yang besar yaitu sekitar 500 pico-watt dalam mode standby. Maka hanya dengan cahaya dalam ruangan prosesor ini dapat berfungsi.
Professor dari Unversitas Michigan yang bernama David Blaauw beserta lima orang muridnya sebenarnya sudah lama mengembangakan komputer termungil sedunia ini. Namun baru saat ini komputer termungil ini diperkenalkan oleh mereka.
Meski begitu, komputer mungil ini masih berada pada tahap percobaan. Karena Blaauw dengan muridnya masih mengembangkan tentang sambungan keyboard dan mouse. Agar komputer ini dapat digunakan secara maksimal.
Sampai saat ini belum ada kabar tentang akan pemasaran komputer termungil ini. Tetapi besar kemungkinan komputer termungil ini akan dipasarkan dengan harga yang sangat tinggi. Yang pasti dengan harga yang tinggi tersebut setara dengan kualitas dan kerumitan komputer termungil itu sendiri.
Demikian sedikit informasi untuk anda tentang komputer terungil sedunia. Semoga dengan informasi ini dapat menambah wawasan anda tentang dunia komputer. Terima kasih, semoga bermanfaat.
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Komputer Termungil Sedunia"
Posting Komentar